PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk
adalah maskapai penerbangan nasional Indonesia. Garuda adalah nama
burung mitos dalam legenda pewayangan. Sejak Juni 2007, maskapai ini,
bersama dengan maskapai Indonesia lainnya, dilarang menerbangi rute
Eropa karena alasan keselamatan. Namun, larangan ini dicabut dua tahun
kemudian, tahun 2009. Setahun sebelumnya, maskapai ini telah menerima
sertifikasi IATA Operational Safety Audit (IOSA) dari IATA, yang berarti
bahwa Garuda telah seluruhnya memenuhi standar keselamatan penerbangan
internasional. Garuda masuk dalam daftar maskapai bintang empat dari
Skytrax, yang berarti memiliki kinerja dan pelayanan yang bagus.
Garuda Indonesia memiliki beberapa anak perusahaan untuk mendukung operasinya, yaitu:
- PT Citilink Indonesia (Citilink), maskapai penerbangan berbiaya murah
- PT Garuda Maintenance Facility Aero Asia (GMF AeroAsia), fasilitas perawatan pesawat
- PT Aero Wisata (AeroWisata)
- PT Abacus Distribution Systems Indonesia (Abacus)
- PT Aero Systems Indonesia (asyst)
Unit Bisnis Strategis
- Garuda Indonesia Training Center, pusat pelatihan
- Garuda Indonesia Cargo, pelayanan kargo
- Garuda Sentra Medika, penyedia jasa kesehatan
PT Garuda Indonesia (persero) Tbk mengundang Anda yang menarik, muda dan enerjik untuk bergabung bersama sebagai :
Pramugari Udara :
- PRAMUGARI REGULER JAKARTA (GITC) : 9 May 2015
- PRAMUGARI REGULER MEDAN : 15 June 2015
- PRAMUGARI REGULER BASE DENPASAR : 10 June 2015
- PRAMUGARI REGULER SURABAYA : 3 June 2015
- PRAMUGARI REGULER YOGYAKARTA : 27 May 2015
- PRAMUGARI REGULER BANDUNG : 20 May 2015
- PRAMUGARI REGULER JAKARTA (GCC): 21 April 2015
Kualifikasi:
- Wanita, Warga Negara Indonesia (WNI)
- Berpenampilan menarik
- Single
- Sehat jasmani dan rohani
- Usia minimum 18 tahun dan maksimum 27 tahun
- Pendidikan minimum SMA/SMK/Sederajat, diutamakan lulusan D3 ke atas
- Tinggi badan minimum 158 cm dan maksimum 172 cm, dengan berat badan ideal dan postur tubuh proporsional
- Tidak berkacamata dan tidak buta warna (lensa kontak diperkenankan dengan ketentuan maksimal minus -3.00, silindris C-1.00)
- Mampu berbahasa Inggris dengan baik lisan dan tulisan (diutamakan yang memiliki kemampuan bahasa asing lainnya)
Saat wallk in interview , bawa dokumen :
- Curriculum Vitae
- Pas Foto berwarna terbaru ukuran 3X4 (2 lembar)
Peserta seleksi diharapkan:
- Berpakaian rapi (blus lengan pendek warna terang dan rok sebatas lutut warna gela)
- Memakai sepatu pantofel (high heels)
- Rambut rapi (bagi yang memiliki rambut panjang harap diikat)
- Menggunakan make up yang terkesan alami
Segera daftarkan diri Anda melalui laman pendaftaran Garuda Indonesia di laman :